AKU dan Mimpi
Jauh melangkah ingin bermimpi
Neraka ada didalam hati
Melawan dan disiksa seakan mati
Berjuang melawan gelombang api
Sampai saat ini
Terkadang sedikit lupa pada diri
Aku melemahkan air suci yang telah kucecerkan di pipi
Lemah, bagai hidup tak punya nadi
Surga pergi, Neraka menghantui
Berjuang sampai mati demi ambisi dan obesesi
Tidak peduli apa yang terjadi
Aku ingin teriak sampai bergema
Hingga dunia mengerti dan ada arti
Aku janji tak akan melemahkan lagi
Hidup bukan sekedar mimpi
Tapi semangat dan keyakinan diri.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar